Unsur-Unsur Seni Tari

Hasil gambar untuk penari saman 

(a) Gerak

Gerak adalah medium utama dalam tari, sebab gerak adalah bahan baku atau subtansi dasar dari tari. Ide gagasan bermula dari gerak keseharian, bermain, olah raga, dan sebagainya lalu diolah kedalam bentuk stilasi dan distorsi  lalu di dikomposisikan dan disusun berdasar kebutuhan ungkapan tarian sehingga menjadi satu komposisi atau koreografi.

Terdapat dua jenis gerak tari yaitu gerak maknawi adalah gerak yang mempunyai arti, dan gerak murni gerak tari yang tidak mempunyai arti khusus dimana ungkapan gerak seutuhnya untuk keindahan gerak semata.Wiraga yaitu kemampuan penari dalam melakukan/menarikan gerak dengan benar dan baik.


(b) Tenaga
Tenaga dalam tarian terdiri atas tenaga kuat dan tenaga lembut, keduanya digunakan untuk mengawali, mengendalikan dan menghentikan gerak juga untuk membedakan adanya gerak yang bervariasi.
Baik tenaga kuat atau tenaga lebut keduanya dalam tari digunakan sesuai dengan kebutuhan ungkapan tarian seperti karakter,tema dan yang lainnya. Oleh sebab itu melalui unsur tenaga dapat membedakan jenis tarian yang satu dengan lainnya.

Hasil gambar untuk penari saman

(c) Ritme / Irama
Ritme / irama adalah gerakan lambat, sedang dan cepat dalam tarian, setiap tarian dibawakan dengan ritme yang bervariasi sehingga tampak lebih menarik.
Wirahma yaitu kemampuan penari dalam melaksanakan penghayatan secara musical.

(d)Ruang
Pengertian ruang dalam tari adalah tempat yang digunakan untuk kebutuhan gerak. Gerak yang dilakukan dalam ruang dapat dibedakan ; (1) ruang sebagai tempat pentas dapat berupa arena, panggung proscenium, atau tempat pertunjukan lainnya. (2) ruang diciptakan oleh penari saat membawakan tarian. Ketika penari menarikan gerak burung ruang yang digunakan akan lebih luas dibandingkan ketika penari menarikan gerak semut.

(e) Wirasa
Yaitu kemampuan penari dalam mengekspresikan dan menghayati tarian yang dibawakan sehingga mampu menentukan sifat atau karakter tarian. Seperti ekspresi tari gagah, ekspresi tari halus, ekspresi tari lincah dan sebagainya.

Hasil gambar untuk penari saman 

(f)  Harmonis
Yaitu keserasian serta keterpaduan dari seluruh komponen tari yaitu ; wiraga, wirahma, dan wirasa saat penari menari diatas panggung.


(g) Bentuk, meliputi:
  • Gerak realistik/wantah, yaitu gerak yang dilakukan sesuai dengan apa yang dilihat.
  • Gerak stilir, yaitu gerak tidak wantah yang sudah diperhalus.
  • Gerak simbolik, yaitu gerakan yang hanya berupa simbol.



sumber:
http://sma-senibudaya.blogspot.co.id/2015/10/unsur-unsur-seni-tari.html
http://www.ilmudasar.com/2017/04/Pengertian-Konsep-Jenis-Fungsi-dan-Unsur-Seni-Tari-adalah.html
Lebih baru Lebih lama